Do’a Pasti Dikabul

“Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka sesungguhnya Aku dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia berdoa kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi-Ku, dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.” (Q.s. al-Baqarah: 186)

Yakinlah akan apa-apa yang Allah janjikan. Mustahil Dia ingkar akan janji-Nya. Lalu banyak yang bertanya, bilakah do’a dikabulkan? Padahal telah sangat lama, aku berdo’a ini dan itu, meminta ini dan itu.

Maka pertanyaan sebaliknya untuk yang berkata seperti itu adalah, seberapa pantas Do’a kita dikabulkan-Nya? Allah Maha Mengetahui keadaan makhluk melebihi makhluk itu sendiri. Allah Maha Teliti kapan sebuah Do’a itu terkabulkan. Sudah barang tentu, siapa yang paling dekat dengan Allah, maka dialah yang paling cepat terkabulnya do’a.

NB: Sebenarnya tulisan ini untuk diri yang sedang dilanda kegersangan yang luar biasa. Ketika Ujian menimpa, sangat jarang kita menganggapnya sebagai Cinta-Nya dalam bentuk lain. Dan sebaliknya, kita sering menganggapnya sebagai ketidakadilan Tuhan terhadap diri kita. Betapa tidak tahu dirinya kebanyakan dari kita. Robbana dhollamna Anfusana waillam taghfirlana watarhamna lana kuunanna minal khoosirin.

Tinggalkan komentar